Rabu, 3 April 2024 05:59 WIB - Dilihat: 6
MEDAN I elbagus.com
Dalam rangkah menyemarakkan Paskah, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Medan menggelar lomba menghias telur bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam memeriahkan perayaan Paskah Tahun 2024. Lomba menghias telur berlangsung dengan meriah di Gereja Oikumene St. Paulus Lapas Kelas I Medan, Rabu (03/04/2024).
Kalapas Medan, Maju Amintas Siburian menyebut perlombaan yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan Hari Raya Paskah ini di antaranya lomba mencari telur Paskah, lomba vocal solo petugas, serta lomba cerdas cermat Alkitab.
Suasana suka cita, dan semangat dari warga binaan terlihat pada lomba tersebut. Lomba ini juga bertujuan untuk kecepatan, kreativitas, dan juga memupuk rasa kebersamaan dengan sesame warga binaan yang menjalani masa pidana di Lapas Medan.
Kalapas berharap agar WBP Kristen menjadi suri teladan yang baik di Lapas Medan. “Semoga dengan diselenggarakannya kegiatan ini kalian menjadi pengikut Kristus yang setia, yang akan menjadi garam dan terang dunia di Lapas Medan,” harapnya.
lapas1medan
(Ris/elbagus)