Lapas Lubuk Pakam Tanpa Lelah, Laksanakan Program Pembinaan Melalui Pendidikan Berkelanjutan

Rabu, 16 Oktober 2024 04:18 WIB - Dilihat: 19

Screenshot_20241016_161324

Lubukpakam, elbagus.com
Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lubuk Pakam Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara terus pacu pembinaan melalui program Pendidikan pada Rabu, 16 Oktober 2024.

Kegiatan yang dilakukan di Aula Lapas ini disambut Sangapta Surbakti selaku Kalapas Lubuk Pakam yang diwakilkan oleh Erjuki Naibaho selaku Kasubsi Registrasi. Didampingi 1 ( satu ) orang stafnya, Erjuki menyampaikan bahwa hari ini merupakan saat – saat yang cukup menegangkan bagi para WBP kita yang mengikuti program Pendidikan setara SD, SMP dan SMA.

Hal ini dikarenakan adanya UTS ( Ujian Tengah Semester ) bagi sekitar 30 ( tiga ) puluh siswa yang mengikuti program pembinaan. Semoga penyelenggaraan UTS yang dilakukan hari ini dapat berjalan dengan baik dan para siswa memiliki pengetahuan dasar yang berguna bagi kehidupannya di kemudian hari. Ujar Erjuki.

Hal yang juga disampaikan oleh pengurus sekaligus Wakil Kepala Sekolah PKBM Prestasi Gemilang, ibu Naziha, S.Pd. Ia menyampaikan bahwa hari ini seluruh anak didik pada Lokasi khusus yakni Lapas Lubuk Pakam mengikuti UTS.

“Tentu saja ujian memang bukan menjadi Tolak Ukur suatu pengetahuan yang didapat, namun sebagai evaluasi bagi kami sendiri para penggiat literasi dalam hal menyempurnakan perangkat pembelajaran dan turunannya yang sesuai bagi para WBP di Lapas Lubuk Pakam. Semoga penyelenggaraan UTS ini dapat berjalan dengan baik tanpa adanya hambatan yang berarti.” Tutup Gemilang.

PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) sendiri merupakan lembaga yang dibentuk oleh masyarakat untuk masyarakat yang bergerak dalam bidang Pendidikan Non Formal.

(Ris/Tim

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini