Panglong Putra Sembaba

SESTAMA BNN RI RESMI MELANTIK P3K JABFUNG TENAGA TEKNIS

Jumat, 15 September 2023 12:32 WIB - Dilihat: 2

Screenshot_20230914_230558

Jakarta I elbagus.com

Sekretaris Utama Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI) melantik Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) Jabatan Fungsional Tenaga Teknis di lingkungan BNN RI, di Markas Besar BNN RI, Cawang, Jakarta Timur, pada Kamis (14/9/2023).

Sebanyak 91 orang dari 11 formasi jabatan fungsional tenaga teknis, yang terdiri dari 2 analis SDM Aparatur Ahli Pertama, 24 Konselor Adiksi Ahli Pertama, 4 Penata Laboratorium Narkotika Ahli Pertama, 7 Penggerak Swadaya Masyarakat Ahli Pertama, 10 Penyuluh Narkoba Ahli Pertama, 2 Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Pertama, 1 Pustakawan Ahli Pertama, 3 Arsiparis Terampil, 33 Asisten Konselor Adiksi Terampil, 3 Asisten Penata Laboratorium Narkotika Terampil, dan 2 Paramedik Veteriner Terampil, diambil sumpahnya baik secara luring maupun daring.

Dalam amanatnya, Sekretaris Utama BNN RI menekankan agar para P3K yang dilantik hari ini harus mampu melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dan menunjukan prestasi kerja yang baik di masa yang akan datang.

“Tunjukan dedikasi, loyalitas, dan kinerja yang tinggi untuk membuktikan bahwa keberadaan Anda di BNN dapat diandalkan”, ujar Sekretaris Utama BNN RI.

Lebih lanjut Jenderal Bintang Dua ini berharap, para P3K yang baru saja dilantik dapat menjalin kerja sama yang baik dengan rekan kerja, memegang teguh amanah, berkomitmen, serta menjaga integritas dalam pelaksanaan tugas dan kewajibannya guna mencapai keberhasilan bersama, utamanya dalam mewujudkan Indonesia BERSINAR (Bersih Narkoba).

Sumber : BIRO HUMAS DAN PROTOKOL BNN RI

(elb) 

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini