Panglong Putra Sembaba

Prof. Dr. dr. Eghty Mardiyan Kurniawati Sp.OG. (K): Anggota Jalasenastri AAL dan Salah Satu dari Enam Guru Besar Universitas Airlangga Yang Telah Dikukuhkan

Kamis, 26 Oktober 2023 09:50 WIB - Dilihat: 3

IMG-20231026-WA0048

Surabaya I elbagus.com

Kepala Penjamin Mutu Sekretaris Lembaga Akademi TNI Angkatan Laut (Ka. PM Setlem AAL) Kolonel Laut (S) Dr. Asep Iwa Soemantri mewakili Gubernur AAL Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi menghadiri pengukuhan 6 (enam) Guru Besar Unair yang bertempat di Aula Garuda Mukti Kantor management Lt. V Unair Kampus C, Mulyorejo Surabaya, Rabu (25/10).

Rektor Universitas Airlangga (Unair) Prof. Dr. Moh. Nasih dalam pengukuhan 6 (enam) Guru Besar Unair menyampaikan bahwa dengan bertambahnya enam Guru Besar ini maka secara keseluruhan ada 350 Guru Besar yang dimiliki Unair sehingga diharapkan Unair akan lebih berkonstribusi pada bangsa dan negara serta dapat memberikan dampak yang baik pada masyarakat . 

Adapun enam Guru Besar yang akan mengikuti pengukuhan kali ini terdiri dari empat orang dari Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM), yaitu ; 1) Prof. Dr. Akhmad Taufiq Mukti, S.Pi., M.Si. dikukuhkan sebagai Guru Besar bidang Ilmu Genetika dan Reproduksi ikan; 2) Prof. Dr. Eduardus Bimo Aksono H, drh., M.Kes. Guru Besar Ilmu Biokimia Molekuler; 3) Prof. Dr. Muryani, Dra.Ec., M.Si., MEMD. Sebagai Guru Besar bidang Ilmu Ekonomi Lingkungan ; 4) Prof. Dr. Muhamad Nafik Hadi R,SE., M.Si. sebagai Guru Besar ilmu ekonomi dan keuangan islam ;5) Prof. Apt. Rr. Retno Widyowati, S.Si., M.Pham, P.hD. sebagai Guru Besar bidang ilmu farmakognisi-etnimedisin.

Dan yang tak kalah hebat, Guru Besar ke enam Unair yaitu salah satu anggota Jalasenastri Akademi TNI Angkatan Laut, 6) Prof. Dr. Eighty Mardiyan Kurniawati, dr. Sp.OG (K). Dikukuhkan sebagai Guru Besar Ilmu Uroginekologi Rekonstruksi Disfungsi Seksual Perempuan Stem Cell, Prof. Eighty Mardyan Kufniawati Kharis, merupakan istri dari Kasubditkes Ditpers AAL Letkol Laut (K) Dr. Kharis, Sp.

(elbagus) 

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini