Panglong Putra Sembaba

Ketua KPU Deliserdang Sebut Anggaran Pilkada 2024 yang Disepakati Pemkab Sebesar Rp 120 Miliar

Sabtu, 27 Mei 2023 12:35 WIB - Dilihat: 6

Syahrial-Effendy-22-Maret-2023

Elbagus, Lubuk Pakam
KPU Deli Serdang bersama dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Deliserdang mulai membahas anggaran untuk pelaksanaan kegiatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Deliserdang tahun 2024.

Rencananya anggaran akan ditampung pada P. APBD tahun 2023. Hal ini mengingat tahapan Pilkada akan dimulai pada November 2023.

Selain dengan KPU, Pemkab juga membahasnya dengan Bawaslu Deliserdang.

KPU Deliserdang diundang pada pagi hari oleh Pemkab dan pertemuan dilakukan di lantai dua Aula Cendana kantor Bupati, Jumat (26/5/2023). Sementara Bawaslu Deliserdang diundang pada sesi Jumat sore.

Ketua KPU Deliserdang, Syahrial Efendy mengatakan, sebelumnya pihaknya telah mengusulkan kepada Pemkab Deliserdang anggaran untuk pelaksanaan Pilkada 2024 sebesar Rp 176 miliar.

Pada pertemuan terakhir dengan TAPD, disebut anggaran yang disepakati untuk saat ini sekitar Rp 120-an miliar.

Meski berkurang jauh dari anggaran yang diusulkan, namun dianggap anggaran itu tidak mengurangi hal-hal yang sifatnya substansi dan penting.

Pada prinsipnya Pemkab mendukung. Ya memang berkurang sehingga jadi 120-an miliar. Itu sudah dilakukan sinkronisasi misalnya soal Covid dan jumlah TPS. Usulan kita dulu 176 miliar karena situasi masih dalam pandemi, jadi makanya dibuat dengan besaran anggaran segitu usulannya,” ujar Syahrial.

Syahrial memaklumi pemotongan anggaran yang diusulkan oleh KPU Deliserdang karena ketersediaan atau keterbatasan anggaran.

Ia menyebut angka Rp 120-an miliar yang akan disetujui sudah termasuk untuk pembentukan dana sharing dengan Provinsi.

Hal ini lantaran Pilkada Deliserdang berbarengan dengan Pilkada Provinsi.

Pemilihan Gubernur dan Bupati kan sama waktunya. Jadi nanti biaya honor KPPS dan Pantarlih pembiayaannya nanti dari Provinsi. Ini memang belum final dan akan dibahas lah. Yang jelas ini nantikan akan menyesuaikan dengan regulasi yang ada lagi,” ucap Syahrial.

Dari catatan Tribun Medan, pada Pilkada Deliserdang 2018, KPU Deliserdang mengusulkan anggaran sebesar Rp 78 miliar. Namun realisasi anggaran Pilkada 2018 sebesar Rp 55 miliar.

(Trb / N HD)

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini