Panglong Putra Sembaba

Perkuat Barisan Pengamanan, Kalapas Tebing Tinggi Pimpin Rapat Dinas Internal

Kamis, 2 November 2023 07:00 WIB - Dilihat: 7

Screenshot_20231102_185815

Tebing Tinggi I elbagus.com

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tebing Tinggi menggelar rapat dinas internal yang diikuti oleh pejabat struktural, regu pengamanan, Staf Jajaran KPLP, dan Staf Jajaran Kamtib, Kamis, (2/11/2023).

Dipimpin secara langsung oleh Kalapas Anton Setiawan, kegiatan tersebut bertujuan menindaklanjuti Statement Kakanwil Kemenkumham Sumut Jahari Sitepu.

Selain itu, rapat ini juga menjadi wadah sebagai forum diskusi terbuka guna perbaikan kinerja jajaran pengamanan Lapas Tebing Tinggi terkait peningkatan pelayanan terhadap warga binaan, peningkatan pengamanan dan ketertiban Lapas, disiplin petugas, serta integritas dan loyalitas petugas dalam melaksanakan tugas.

Kalapas Anton Setiawan dalam arahannya menyampaikan kepada seluruh jajaran pengamanan untuk terus menjaga dan meningkatkan kekompakan, antisipasi dini dari gangguan kamtib dengan menerapkan 3 kunci pemasyarakatan maju dan back to basic.

“Tugas kita, ASN adalah pelayan masyarakat, kita harus bisa meningkatkan disiplin dan kehati-hatian dalam bekerja, selalu bekerja sesuai prosedur, tetap melaksanakan aturan dan tegakkan SOP. Jangan menjadi pengkhianat bangsa, kita sudah saatnya berubah dan merubah untuk menghadapi tantangan dan tuntutan dalam melaksanakan tugas serta fungsi pemasyarakatan. Jalin komunikasi positif dan berikan pelayanan prima untuk warga binaan, terus tingkatkan kinerja juga pelayanan.” Jelas Kalapas Anton.

Kalapas juga menyampaikan agar seluruh jajaran bekerja bersama-sama secara tim bukan bekerja dengan sendiri-sendiri. Apapun masalah dan sekecil apapun masalah tersebut segera dilaporkan karena kita adalah keluarga besar Lapas Tebing Tinggi.

Setelah arahan dari kalapas dilanjutkan dengan arahan Ka. KPLP Fransisco Pandia dan Kasi. Adm. Kamtib Febrianto Sirait terkait pengamanan di Lapas Tebing Tinggi.

“Saya minta kepada jajaran pengamanan untuk senantiasa melaksanakan tugas sesuai dengan tupoksi masing-masing, Terima Kasih kepada Bapak Kalapas atas arahan dan bimbingannya, dan terkait yang di sampaikan Bapak Kalapas agar jajaran dapat melaksanakannya dengan baik.” Ungkap Ka.KPLP Fransisco Pandia.

Kegiatan berlangsung di gedung aula Sasana Tama Lapas Tebing Tinggi dalam keadaan aman dan tertib.

(ris/elb) 

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini