Skuadron Udara 200 WU1 Laksanakan Convercy Training Helikopter Bolkow BO-105

Kamis, 25 April 2024 05:24 WIB - Dilihat: 2

Tanjungpinang I elbagus.com

Skuadron Udara 200 Wing Udara (WU) 1 Puspenerbal Tanjungpinang melaksanakan convercy training menggunakan Helikopter Bolkow-105 dengan nomor lambung HE-4109 di bawah pembinaan Skuadron Udara 400 WU2 yang dilaksanakan di area lokal Tanjungpinang pada Kamis (25/4/2024).

Menurut Komandan Wing Udara 1 Puspenerbal Tanjungpinang, Kolonel Laut (P) Gugus Wahyu S.U, sebelum melaksnakan convercy training ini, para perwira mudanya melaksanakan fase ground school dan ujian tentang pengetahuan helikopter bolkow.

Setelah dinyatakan memenuhi syarat, siswa convercy melanjutkan fase terbang dengan menggunakan helikopter bolkow-105 yang dibimbing para instruktur pilot helikopter bolkow.

Danwing Udara 1 berharap, agar fase terbang ini berjalan dengan aman, lancar, dan sukses untuk mencetak co-pilot helikopter bolkow yang siap dalam menjalankan misi operasi kedepannya.

(Red) 

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini