Selasa, 22 Oktober 2024 12:11 WIB - Dilihat: 39
Lubuk Pakam, elbagus.com
Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lubuk Pakam Kanwil Kemenekumham Sumatera Utara ikuti Zoom penyambutan Menteri Koordinator pada Senin, 21 Oktober 2024.
Kegiatan yang dilakukan secara Hybrid yang berpusat di Graha Pengayoman Kemenkumham ini, dihadiri oleh berbagai pihak baik dari pihak pegawai Kemenkumham yang berada di Pusat secara langsung, pegawai Kemenkumham yang berada di daerah melalui kanal zoom maupun tamu undangan secara eksternal.
Dalam kata sambutannya selaku ketua tim transisi Kementerian Hukum dan Ham sekaligus Sekretasi Jenderal Kemenkumham Nico Afinta menyampaikan selamat bergabung dan selamat bertugas kepada seluruh para pejabat baik Menteri dan Wakil Menteri Koordinator Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi dan Pemayarakatan maupun masing – masing Menteri dan Wakil Menteri dari Hukum, Hak Asasi Manusia, Imigrasi dan Pemayarakatan.
Tentu saja Menteri Hukum dan HAM sampai saat ini merupakan Kementerian yang paling cepat bertransformasi terhadap kebetuhan Indonesia.
“Seluruh langkah strategis telah dipersiapkan ini menjadi bukti bahwa setiap Kementerian yang baru ini siap untuk mendukung setiap nawacita Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia. Sekali lagi selamat bertugas dan selamat mengabdi bagi Negeri.” Ujar Nico.
Sementara itu, Sangapta Surbakti selaku Kalapas Lubuk Pakam yang mengikuti penyambutan melalui kanal zoom bersama para pejabat struktural Lapas Lubuk Pakam lainnya menyampaikan bahwa perubahan Nomenklatur yang sebelumnya Menteri Hukum dan HAM dimana Pemasyarakatan selama ini berada, menjadi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan merupakan hal yang sangat baik.
“Kita berharap Semoga dengan perubahan ini Pemasyarakatan semakin baik lagi dan semakin memberikan dampak bagi Masyarakat yakni tempat pembinaan.” Pungkas Sangapta.
(Ris)