Panglong Putra Sembaba

Pesud Wing Udara 1 Puspenerbal Dukung Terjun Payung Pemecahan Rekor Muri Pengibaran Bendera Merah Putih

Jumat, 3 November 2023 01:28 WIB - Dilihat: 1

IMG-20231103-WA0100

Jawa Barat I elbagus.com

Pesawat Casa NC-212-200 Skuadron Udara 600 Wing Udara 1 Puspenerbal Tanjungpinang, mendukung kegiatan Terjun Payung dalam rangka Pemecahan Museum Rekor Indonesia (Muri) Pengibaran Bendera Merah Putih di Bandara Internasional Kertajati Majalengka, Jawa Barat, Kamis.

Pesud Casa NC-212-200 dengan Pilot Kapten Laut (P) Musmuliadi, Copilot Letda Laut (P) Ridwan Maulana dan Letda Laut (P) Theodore serta crew Pesud menghiasi langit Majalengka dengan bendera Merah Putih terbesar di Indonesia yang diterjunkan Anggota Pasukan Khusus TNI AL, Denjaka.

Acara tersebut digelar, dalam rangka pemecahan Rekor Muri dengan mengibarkan bendera Merah Putih berukuran panjang 61.82 Meter dan Lebar 43.7 Meter dengan bobot 117 Kg ditambahkan pemberat 25 Kg serta total square feet bendera 2.071,534 M².

Sebelum melaksanakan penerjunan, Pilot memberikan briefing kepada penerjun agar memperhatikan keselamatan sebelum loncat dari Pesawat dan laksanakan komunikasi dengan baik antara Pesud, DZ dan Jumping Master.

Kegiatan ini dilaksanakan dua hari, yaitu dihari pertama melaksanakan refreshing dan dihari kedua sudah membawa bendera Merah Putih yang dikibarkan di langit Majalengka dengan kondisi cuaca yang sangat mendukung.

 

Muri adalah singkatan dari Museum Rekor Dunia-Indonesia, sementara rekor Muri adalah ketika sesuatu hal memiliki pencapaian yang luar biasa atau mengalahkan sesuatu hal sebelumnya (yang tercatat di Muri), maka itu bisa menjadi rekor baru dan bisa dicatat di rekor Muri.

Seluruh Perwira Staf Kormar beserta Bapak Awan Rahargo Direktur Marketing MURI mendampingi Wadan Kormar Brigjen TNI MAR Suherlan, menyampaikan tetap semangat, perhatikan keamanan, laksanakan dengan penuh rasa bangga dan tetap memohon doa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar senantiasa diberikan kelancaran dan keselamatan.

Kegiatan pemecahan Rekor Muri dengan mengibarkan bendera kebangsaan terbesar ini merupakan urutan ke tiga di Dunia selain itu juga sebagai ajang untuk memperingati HUT ke-78 Korps Marinir yang diperingati pada 15 November mendatang.

(AB/ris/TP) 

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Berita Terkini